SnekingOneNews – SMPN 1 Kedungpring tahun ini mendapat kehormatan sebagai tuan rumah kegiatan program PKB melalui Peningkatan Kompetensi Pembelajaran (PKP) berbasis zonasi bagi guru yang diselenggarakan oleh Dirjen GTK Kemendikbud. Adapun pelaksanaannya dimulai dari tanggal 12 Oktober s.d 9 Nopember 2019 untuk jenjang SMP dan tanggal 13 Oktober s.d 10 Nopember untuk jenjang SD.
Mapel PKP yang diselenggarakan terdiri dari Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris yang keduanya dibawah naungan P4TK Bahasa, Seni Budaya dibawah naungan P4TK Seni Budaya, dan Guru SD kelas tinggi dibawah naungan P4TK BOE Malang. Masing-masing kelas terdiri dari 20 peserta dengan 1 narasumber. Pelaksanaannya sendiri menggunakan sistem In-On-In-On dengan 5 kali tatap muka.Kegiatan pada hari pertama ini diawali dengan pembukaan yang dilaksanakan di aula lantai atas dengan dihadiri kurang lebih 100 orang dari jenjang SD dan SMP. Kegiatan PKP berbasis Zonasi ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan Drs. H. Adi Suwito, M.Pd sekitar jam 8 pagi.
Dalam sambutannya beliau berpesan agar seluruh peserta memiliki keinginan yang kuat untuk berubah menjadi lebih baik dan memiliki kompetensi yang mumpuni dibidangnya.
Usai acara pembukaan digelar, seluruh peserta menuju ke kelas masing-masing dan bapak Kadin sambil didampingi Ibu Kepala sekolah menyempatkan diri untuk mampir ke kelas untuk melihat secara langsung kondisi di lapangan. Dari hasil pengamatan beliau, kondisi kelas yang digunakan untuk pelaksanaan PKP ini terbilang sudah cukup layak dan nyaman digunakan untuk proses pembelajaran ditambah dengan fasilitas internet yang sudah cukup memadai.
Alhamdulillah kegiatan dihari pertama ini bisa berjalan sesuai dengan rencana dan semoga pelaksanaan PKB-melalui PKP berbasis zonasi untuk guru selama lima minggu kedepan bisa berjalan dengan lancar. (afh)