Peringati Hari Pahlawan Ke-77, SMPN 1 Kedungpring Gelar Teatrikal Perang 10 Nopember 1945

"Membaca tanpa memikirkannya ibarat makan tanpa mengunyah". (Edmund Burke)

snekingonenews – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang Ke-77, SMPN 1 Kedungpring Lamongan menggelar kegiatan Upacara yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah, Sri Wahjuni, S.Pd., M.Pd di Lapangan Futsal SMPN 1 Kedungpring. Hal ini sebagai bentuk memperingati dan mengenang para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan mengusir penjajah khususnya peristiwa di Surabaya pada tanggal 10 Nopember 1945.

Pada kegiatan tersebut, seluruh guru, staf karyawan, dan siswa mengenakan busana bervariasi dengan tema pahlawan. Mulai dari pakaian adat, seragam veteran, seragam TNI dan lain-lain. Jika dilihat sekilas, tidak jauh berbeda dengan kegiatan karnaval Agustusan. Supaya terlihat nuansa peperangan, masing-masing kepala diikat dengan hasduk Pramuka dengan menonjolkan warna merah dan putih.

Untuk memeriahkan acara, grup teater arteri berkolaborasi dengan tim pasgrasus unjuk kebolehan dengan menampilkan drama teatrikal perjuangan dalam mengusir penjajahan Belanda. Adegan berdurasi kurang lebih 15 menit ini selain cukup menghibur penonton juga memiliki nilai edukasi tersendiri bagi siswa siswi SMPN 1 Kedungpring.

Kesan beberapa siswa usai melihat drama teatrikal tersebut merasa puas dengan penampilan dari para pemerannya karena terlihat serius dan tidak membosankan, ada juga beberapa yang ikut merasakan ketegangan dalam adegan pertempuran tersebut. Eka Tri Martha, S.Pd yang menjadi pembina teater sendiri mengaku cukup puas dengan penampilan perdana anak didiknya tersebut, meskipun ada sedikit kekurangan, tidak menjadi masalah dan akan menjadi bahan evaluasi untuk tampil lebih baik lagi kedepannya.

Usai kegiatan, kepala sekolah memberikan apresiasi cukup positif kepada seluruh warga sekolah dalam memperingati hari pahlawan ke-77 ini dengan cukup serius dan beliau berharap agar semangat juang generasi penerus ini tidak luntur. (afh)

Dokumentasi :

9 komentar untuk “Peringati Hari Pahlawan Ke-77, SMPN 1 Kedungpring Gelar Teatrikal Perang 10 Nopember 1945”

  1. nama saya: aurel dafy istikhomah,saya salah satu siswi SMPN 1 kedumpring,yang duduk di ruang kelas 7b,tanggapan saya dari habis melihat foto kegiatan hari pahlawan adlh:,beberapa siswa yang menggikuti drama ,teatrikal tersebut merasa puas dengan penampilan dari pemerannya,karna terlihat serius dan tidak membosankan,saya sendiri merasa cukup puas dengan penampilan drama ank didik tersebut ,dan cara mendalami perannya sangat bagus ,kekurangan dari kegiatan tersebut :waktunya kurang lama /durasinya ,biar guru ,staf kariawan ,dan siswa siswi SMPN 1 kedumpring,bisa lebih menikmati adeganya ,dan ada beberapa ank yang mengikuti drama ad yang g serius dalam mendalami perannya ,saya kasi rekomm ,niihhhh guyss!!kalau kalian mau ngasih bakat ekting dan drama”sebagainya ,mari bergabung ke exstra nya SMPN 1 kedumpring yaitu exstra teater ,,,ayoooo bergabunggg!! Oke sekian komentar dari saya ,see you gaiysss ,

  2. Vidio ini sangat keren dan costum yang dipakai juga keren sayangnya suaranya kecil
    Sebaiknya pemeran di vidio ini memakai mic
    Sekolah ini layak menjadi sekolah favorit karena banyaknya kegiatan, jika ingin mengetahui lebih banyak kegiatan maka bergabunglah di smpn 1 kedungpring

  3. Perkenalkan nama saya Chita Selviana putri saya dari kelas 7C. saya salah satu siswa dari SMP negeri 1 kedungpring. ingin memberikan tanggapan terhadap situs ini . Dalam acara/drama yang di buat oleh anak Pramuka dan paskibra ini sangat bagus dan menarik.dan mereka juga sangat kreatif dan inovatif. Namun kurang kekompakan dan ekspresi mereka saat drama tapi itu sudah cukup bagus. karena melihat itu saya memiliki solusi seharusnya mereka
    harus menyiapkan diri sebelum drama supaya tidak gugup dan dramanya biar seperti nyata. Dan lain kali kalo ada drama seperti itu mereka tidak boleh gugup dan harus semangat.
    Jadi untuk adek adek yang memiliki bakat action silahkan bergabung di sekolah kami. Kami tunggu untuk kalian yang ingin bergabung. Sekian dari saya jika ada kesalahan kata mohon di maafkan. Wassalamu’alaikum wr.wb.

  4. Perkenalkan nama saya Maharani maheswari saiyidah saya dari kelas 7c saya salah siswa dari SMPN 1 KEDUNGPRING. Ingin memberikan tanggapan terhadap situs ini. Dalam acara/drama yang dibuat oleh anak pramuka dan anak paskibraka ini sangat bagus dan menarik dan mereka juga sangat kreatif dan inovasi. Namun kurang kekompakan dan ekspresi wajah mereka saat drama tapi itu sudah sangat bagus. Karena melihat itu saya memiliki solusi seharusnya mereka harus menyiapkan diri sebelum drama supaya tidak gugup dan harus semangat .
    Jadi untuk adik adik yang memiliki bakat eksen dan ekting silahkan bergabung di sekolah kami. Kami tunggu untuk kalian yang ingin bergabung. Sekian dari saya jika ada kesalahan mohon di maaf kan. Wasalamuaikun w.b

  5. assalamualaikum wr.wb perkenalkan nama saya Sukma ayu nur Salma dari kls 7c saya salah satu siswa SMPN 1 Kedungpring saya akan memberikan tanggapan di dalam situs ini. Drama ini dilaksanakan oleh anak anak paskibra dan anak anak dewan penggalang. Drama ini sangat bagus, kreatif, dan menarik. Namun, mereka kurang bersemangat dan ekspresi wajah mereka saat drama kurang. Saya memiliki solusi. Mereka harus menyiapkan diri sebelum drama dan mereka harus tetap semangat supaya dramanya bagus dan menarik. Untuk adek² yg memiliki bakat action silahkan bergabung dengan SMPN 1 Kedungpring kami tunggu Klian brgabung brsama kami. Sekian dari saya wasalamualaikum wr.wb

  6. Assalamualaikum wr wb.perkenalkan saya beryl ega daniswara ingin memberikan teks tanggapan terhadap kegiatan 10 november,murid yang berperan sebagai penjajah dan pejuang sudah cukup baik.namun,efek (seperti bercak darah,dll) terlihat kurang baik.alangkah baiknya apabila efek bercak darah ditambahkan sedikit detail agar terlihat lebih baik lagi.mungkin itu saja yang harus saya sampaikan,dan apabila kalian tertarik untuk bersekolah disini,anda dapat melakukan pendaftaran mulai saat ini,wassalamu’alaikum wr wb

  7. Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
    Perkenalkan nama saya Ahzahra Bismillah Armytha dari kelas 7a siswi SMPN 1 Kedungpring. Kegiatan yang dilakukan SMPN 1 Kedungpring dalam memperingati hari pahlawan sangat baik dan mengesankan, dalam kegiatan ini bisa dilihat para guru maupun siswa siswinya memiliki semangat dalam memperingati hari pahlawan, semua memakai busana bervariasi dengan tema Pahlawan. Terdapat juga tampilan drama untuk memeriahkan acara tersebut. Kekurangannya ada beberapa siswa dan siswi yang kurang tertib solusinya lebih diatur lagi untuk siswa dan siswinya agar terlihat lebih rapi dan bagus. Jika ingin tahu lebih banyak tentang kegiatan kegiatan yang serupa di SMPN 1 Kedungpring ayo bergabung menjadi murid di SMPN 1 Kedungpring. Jika kalian bergabung kalian akan mengetahui lebih banyak tentang SMPN 1 Kedungpring. Sekian dari saya Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Leave a Replay

Sign up for our Newsletter

masukkan alamat email untuk mendapatkan informasi terbaru dari kami.

Scroll to Top